- " Mayor (Inf) Nasrun Nasution Berharap Dengan Adanya Pelatihan Bela Negara Ini Mantan GAM Mampu Menjadi Garda Terdepan Dalam Upaya Mengembalikan Nilai-nilai Kebangsaan Dan Menjadi Motivator Dalam Meningkatkan Kesadaran Berbangsa Dan Bernegara " Ungkap KASDIM 0104 Aceh Timur.
Aceh Timur – Sebanyak 90 Mantan Kombatan GAM ( Gerakan Aceh Merdeka) Mengikuti Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dan Pelatihan bela Negara, Kegiatan Tersebut berlangsung di Halaman Bataliyon 111/KB Kompi B Peudawa Selasa, 21 Mei 2013
Hadir Dalam kesempatan itu, Kapolres Aceh Timur, AKBP. Muhajir, Sik, MH, Kajari Idi, Hasanuddin, SH, Ketua DPRK Aceh Timur Tgk Alauddin, SE, Sekretaris Daerah Drs. Bahrumsyah, MM, Para SKPK/ Kepala Dinas dan Camat, maupun Kapolsek dan Danramil dalam Kabupaten Aceh Timur.
Bupati Aceh Timur, Hasballah M Thaib, melalui Kasdim 0104, Mayor (Inf) Nasrun Nasution Kepada Serambi Indonesia Mengatakan Salah Satu Usaha Untuk Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa Dengan Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Dalam Memahami Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara.
Pelatihan Bela Negara bertujuan untuk mempertebal komitmen dan meningkatkan rasa kepedulian warga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara merupakan implementasi Sumpah pemuda yang telah di ikrarkan oleh para pendahulu kita yaitu tepatnya pada tanggal 28 Oktober 1928 lalu, Ujarnya
Kegiatan ini juga memiliki makna yang penting terutama untuk membekali para peserta tentang pemahaman kebangsaan dan bela Negara. Ujarnya
No comments:
Post a Comment